Lembang, 16 November 2024 – Dalam rangka memperingati
Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2024, Bidang Unit Kesehatan Sekolah (UKS) Nurul
Fikri Boarding School (NFBS) Lembang sukses menggelar serangkaian kegiatan
bertema “Tenangkan Pikiran Eratkan Kehidupan: Gerak Bersama, Sehat Bersama”.
Acara ini berlangsung meriah di Gedung KH. Hilmi Aminuddin, dengan melibatkan
seluruh elemen komunitas sekolah.
Kegiatan dimulai dengan semangat dan antusiasme dari
para peserta yang hadir. Acara ini dimeriahkan oleh pentas seni dari para
santri NFBS, yang menampilkan bakat-bakat luar biasa dalam bidang seni dan
kreativitas. Salah satu agenda utama adalah kegiatan donor darah yang bekerja
sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bandung Barat, di mana
banyak peserta, baik guru, orang tua, maupun santri, bahkan warga sekitar
pesantren berpartisipasi aktif dalam menyumbangkan darah mereka.
Tak kalah menarik, sesi talkshow kesehatan yang
dibawakan oleh Sarah F. Fathoni, M.Psi., Psikolog, CHt., berhasil mencuri
perhatian. Dengan gaya penyampaian yang interaktif dan inspiratif, beliau
membahas pentingnya kesehatan mental dalam kehidupan sehari-hari, sejalan
dengan tema besar HKN tahun ini.
Selain itu, berbagai perlombaan seperti lomba mewarnai
dan lomba senam turut menyemarakkan suasana. Para peserta, terutama dari
kalangan anak-anak, tampak sangat antusias mengikuti perlombaan ini.
Performance khusus dari santri NFBS Lembang juga memberikan hiburan sekaligus
inspirasi bagi seluruh peserta yang hadir.
Puncak acara ditandai dengan pelantikan duta
kesehatan, yang diharapkan dapat menjadi teladan dan penggerak budaya hidup
sehat di lingkungan NFBS Lembang.
Kepala Bidang UKS menyampaikan harapannya agar
peringatan HKN ini menjadi momentum untuk terus meningkatkan kesadaran
pentingnya menjaga kesehatan, baik secara fisik maupun mental. “Kami ingin
seluruh warga sekolah semakin memahami bahwa kesehatan adalah investasi jangka
panjang, dan melalui kegiatan ini kami berharap dapat menginspirasi gerakan
hidup sehat di kalangan santri dan masyarakat sekitar,” ujarnya.
Dengan semangat kebersamaan dan kesadaran akan
pentingnya kesehatan, peringatan HKN 2024 di NFBS Lembang menjadi bukti nyata
bahwa gerak bersama mampu menciptakan kehidupan yang lebih sehat dan harmonis.